Senin, 15 Mei 2023

Babinpotdirga Lanud Anb Monitoring Giat Penanaman Bibit Mangrove di Pantai Amal lama

Giat Penanaman Bibit Mangrove Serentak di wilayah Satuan Komando Wilayah(Satkowil) TNI Masing-Masing.







Selamat Malam Mohon ijin melaporkan giat Babinpotdirga Lanud Anang Busra.


Pada hari Senin tanggal 15 Mei 2023 pukul 16.30 WITA,bertempat di Pantai Amal Lama Kel. Amal Kec. Tarakan Timur, kota Tarakan telah dilaksanakan monitoring kegiatan Penanaman Bibit Mangrove  serentak di wilayah Satuan Komando Wilayah(Satkowil) TNI Masing-Masing dalam rangka Mangrove For Better yang di pimpin oleh Walikota Tarakan dr. Khairul, M.Kes dan di hadiri oleh Unsur Forkopimda Kalimantan Utara. 


A. Hadir dalam kegiatan sbb:

1. Kapolda Kaltara Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K, M.Si.
2. Kabinda Kaltara Marsma TNI Aminyl Hakim
3. Danlantamal XIII/Trk Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr. Opsla., CHRMP., CFra.
4. Danrem Brigjen TNI Ari Estefanus, S.Sos., M.Sc.
5. Wadanlantamal Kol. Mar David Candra Viasco
6. Danlanud Anang Busra Kolonel Pnb Bambang Sudewo
7. Kakuwil Lantamal XIII Tarakan Kolonel Laut (P) Suple Widodo. 
8. Dansatrol XIII Tarakan Kolonel Laut (P) Yulius Azz Zaenal
9. Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Yohanes Jalung Siram,S.I.K., M.H.
10. Danyon 613/Rja Letkol Inf Alisun, S.Sos.
11. Kajari Kota Tarakan Bpk. Adam Saimima
12. Kepala KSOP Tarakan Bpk. Muklis
13. Kepala Stasiun PSDKP Tarakan  
14. Kepala PLN Tarakan 
15. Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Prov. Kalimantan Utara Bpk. Wiliam S
16. Kacab. Bank Rakyat Indonesia (BRI) 17.


B. Personil dalam Kegiatan Sbb:

1. 1 SST Lantamal XIII/Trk
2. 1 SST Lanud Anang Busra
3. 1 SST Satrad 225/Trk
4. 1 SST Yonmarhan Tarakan
5. 1 SST Polres Tarakan
6. 1 SST Satpol PP Kota Tarakan
7. 1 SST Polairud Prov. Kaltara
8. 1 Kelompok Sakabahari Kota Tarakan
9. Perwakilan Mahasiswa Universitas Borneo Tarakan
10. Perwakilan SMK Maritim Kota Tarakan

C. Rangkaian kegiatan antara lain:

1. Pembukaan
2. Penyerahan Bibit Mangrove dari Kepala Perwakilan BI Prov. Kaltara kepada Ketua Karang Taruna Kampung 4 disaksikan oleh Gubernur Kalimantan Utara dan Danlantamal XIII/Trk

3. Sambutan Danlantamal XIII/Trk intinya:
 
a. Keberadaan hutan mangrove memiliki peran yang penting dan manfaat yang besar bagi lingkungan sekitar khususnya bagi penduduk pesisir dari aspek biologis hutan mangrove berfungsi sebagai stabilisator produktivitas sumber daya hayati wilayah pesisir yang akan mempengaruhi terhadap perekonomian wilayah pesisir Selain itu keberadaan hutan mangrove memiliki keistimewaan dalam berbagai hal baik dari aspek fisik ekologi dan ekonomi dari aspek fisik mangrove mampu menahan ombak mencegah abrasi bahkan mampu meminimalisir kerusakan yang diakibatkan oleh tsunami. 

b. Perlu kita ketahui bersama bahwa populasi keberadaan hutan mangrove di beberapa daerah saat ini kondisinya cukup memperhatikan mengingat pesatnya jumlah pertumbuhan penduduk yang mengakibatkan wilayah kawasan mangrove di beberapa daerah telah direklamasi menjadi daratan untuk dijadikan tempat hunian ataupun industri di sisi lain adanya eksposisi yang berlebihan terhadap hasil produksi mangrove tanpa memperhatikan lingkungan berakibat menurunnya luasan hutan mangrove yang ada di Indonesia. 

c. Oleh karenanya  upaya-upaya yang dilakukan untuk melestarikan sumber daya tersebut merupakan suatu tuntutan yang harus dilakukan dan diwujudkan karena sumber daya alam yang berada di laut merupakan salah satu potensi nasional yang dapat memberikan kesejahteraan bagi bangsa Indonesia Apabila dikelola secara baik dan benar

4. Persiapan Pelaksanaan Kick Off Penanaman Mangrove SerentakSerentak/Penayangan Filler

5. Para Tamu Undangan Menuju ke lokasi penanaman masing-masing dan melaksanakan puncak penanaman mangrove serentak diawali dengan foto bersama sambil memegang bibit mangrove masing-masing. 

6. Mengikuti Vicon bersama Presiden RI
7. Danlantamal melaksanakan Doorstop
8. Presiden RI melaksanakan Vicon dengan jajaran TNI di seluruh Indonesia
9. Ramah Tamah

D. Pukul 18.00 WITA kegiatan selesai, selama kegiatan berjalan aman dan lancar.

Dmmp.
Selamat malam